Sabtu, Juni 23, 2012

Keutamaan Puasa di Bulan Sya'ban

Shaum di bulan Sya'ban

‏عَنْ ‏ ‏عَائِشَةَ ‏ ‏رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا ‏ ‏قَالَتْ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ ‏ ‏صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ‏ ‏يَصُومُ حَتَّى نَقُولَ لَا يُفْطِرُ وَيُفْطِرُ حَتَّى نَقُولَ لَا يَصُومُ فَمَا رَأَيْتُ رَسُولَ اللَّهِ ‏ ‏صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ‏ ‏اسْتَكْمَلَ صِيَامَ شَهْرٍ إِلَّا رَمَضَانَ وَمَا رَأَيْتُهُ أَكْثَرَ صِيَامًا مِنْهُ فِي شَعْبَانَ‏

Dari 'Aisyah radhiyallahu 'anha berkata: "Adalah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam berpuasa sampai kami katakan beliau tidak pernah berbuka. Dan beliau berbuka sampai kami katakan beliau tidak pernah berpuasa. Saya tidak pernah melihat Rasulullah menyempurnakan puasa satu bulan penuh kecuali Ramadhan. Dan saya tidak pernah melihat beliau berpuasa lebih banyak dari bulan Sya'ban." (HR. Bukhari No. 1833, Muslim No. 1956). Dan dalam riwayat Muslim No.1957 : "Adalah beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam berpuasa pada bulan Sya'ban semuanya. Dan sedikit sekali beliau tidak berpuasa di bulan Sya'ban."


Sebagian ulama di antaranya Ibnul Mubarak dan selainnya telah merajihkan bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam tidak pernah penyempurnakan puasa bulan Sya'ban akan tetapi beliau banyak berpuasa di dalamnya. Pendapat ini didukung dengan riwayat pada Shahih Muslim No. 1954 dari 'Aisyah radhiyallahu 'anha beliau berkata: "Saya tidak mengetahui beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam puasa satu bulan penuh kecuali Ramadhan." Dan dalam riwayat Muslim juga No. 1955 dari 'Aisyah radhiyallahu 'anha, dia berkata: " Saya tidak pernah melihatnya puasa satu bulan penuh semenjak beliau menetap di Madinah kecuali bulan Ramadhan." Dan dalam Shahihain dari Ibnu 'Abbas, dia berkata: "Tidaklah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam berpuasa asatu bulan penuh selain Ramadhan." (HR. Bukhari No. 1971 dan Muslim No.1157). Dan Ibnu Abbas membenci untuk berpuasa satu bulan penuh selain Ramadhan. Berkata Ibnu Hajar: Shaum beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam pada bulan Sya'ban sebagai puasa sunnah lebih banyak dari pada puasanya di selain bulan Sya'ban. Dan beliau puasa untuk mengagungkan bulan Sya'ban.

Dari Usamah bin Zaid radhiyallahu 'anhuma, dia berkata: "Saya berkata: "Ya Rasulullah, saya tidak pernah melihatmu berpuasa dalam satu bulan dari bulan-bulan yang ada seperti puasanmu di bulan Sya'ban." Maka beliau bersabda: "Itulah bulan yang manusia lalai darinya antara Rajab dan Ramadhan. Dan merupakan bulan yang di dalamnya diangkat amalan-amalan kepada rabbul 'alamin. Dan saya suka untuk diangkat amalan saya sedangkan saya dalam keadaan berpuasa." (HR. Nasa'i, lihat Shahih Targhib wat Tarhib hlm. 425). Dan dalam sebuah riwayat dari Abu Dawud No. 2076, dia berkata: "Bulan yang paling dicintai Rasulullah untuk berpuasa padanya adalah Sya'ban kemudian beliau sambung dengan Ramadhan." Dishahihkan oleh Al-Albani, lihat Shahih Sunan Abi Dawud 2/461.

Berkata Ibnu Rajab: Puasa bulan Sya'ban lebih utama dari puasa pada bulan haram. Dan amalan sunah yang paling utama adalah yang dekat dengan Ramadhan sebelum dan sesudahnya. Kedudukan puasa Sya'ban diantara puasa yang lain sama dengan kedudukan shalat sunah rawatib terhadap shalat fardhu sebelum dan sesudahnya, yakni sebagai penyempurna kekurangan pada yang wajib. Demikian pula puasa sebelum dan sesudah Ramadhan. Maka oleh karena sunah-sunah rawatib lebih utama dari sunah muthlaq dalam shalat maka demikian juga puasa sebelum dan sesudah Ramadhan lebih utama dari puasa yang jauh darinya.

Sabda beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam: "Sya'ban bulan yang manusia lalai darinya antara Rajab dan Ramadhan", menunjukkan bahwa ketika bulan ini diapit oleh dua bulan yang agung -bulan haram dan bulan puasa- manusia sibuk dengan kedua bulan tersebut sehingga lalai dari bulan Sya'ban. Dan banyak di antara manusia mengganggap bahwa puasa Rajab lebih utama dari puasa Sya'ban karena Rajab merupakan bulan haram, padahal tidak demikian. Dalam hadits tadi terdapat isyarat pula bahwa sebagian yang telah masyhur keutamaannya baik itu waktu, tempat ataupun orang bisa jadi yang selainnya lebih utama darinya.

Dalam hadits itu pula terdapat dalil disunahkannya menghidupkan waktu-waktu yang manusia lalai darinya dengan ketaatan. Sebagaimana sebagian salaf, mereka menyukai menghidupkan antara Maghrib dan 'Isya dengan shalat dan mereka mengatakan saat itu adalah waktu lalainya manusia. Dan yang seperti ini di antaranya disukainya dzikir kepada Allah ta'ala di pasar karena itu merupakan dzikir di tempat kelalaian di antara orang-orang yang lalai. Dan menghidupkan waktu-waktu yang manusia lalai darinya dengan ketaatan punya beberapa faedah, di antaranya:
Menjadikan amalan yang dilakukan tersembunyi. Dan menyembunyikan serta merahasiakan amalan sunah adalah lebih utama, terlebih-lebih puasa karena merupakan rahasia antara hamba dengan rabbnya. Oleh karena itu maka dikatakan bahwa padanya tidak ada riya'. Sebagian salaf mereka berpuasa bertahun-tahun tetapi tidak ada seorangpun yang mengetahuinya. Mereka keluar dari rumahnya menuju pasar dengan membekal dua potong roti kemudian keduanya disedekahkan dan dia sendiri berpuasa. Maka keluarganya mengira bahwa dia telah memakannya dan orang-orang di pasar menyangka bahwa dia telah memakannya di rumahnya. Dan salaf menyukai untuk menampakkan hal-hal yang bisa menyembunyikan puasanya.

Dari Ibnu Mas'ud dia berkata: "Jika kalian akan berpuasa maka berminyaklah (memoles bibirnya dengan minyak agar tidak terkesan sedang berpuasa)." Berkata Qatadah: "Disunahkan bagi orang yang berpuasa untuk berminyak sampai hilang darinya kesan sedang berpuasa."

Demikian juga bahwa amalan shalih pada waktu lalai itu lebih berat bagi jiwa. Dan di antara sebab keutamaan suatu amalan adalah kesulitannya/beratnya terhadap jiwa karena amalan apabila banyak orang yang melakukannya maka akan menjadi mudah, dan apabila banyak yang melalaikannya akan menjadi berat bagi orang yang terjaga. Dalam shahih Muslim No. 2948 dari hadits Ma'qal bin Yassar: "Ibadah ketika harj sepeti hijarah kepadaku." Yakni ketika terjadinya fitnah, karena manusia mengikuti hawa nafsunya sehingga orang yang berpegang teguh akan melaksanakan amalan dengan sulit/berat.

Ahli ilmu telah berselisih pendapat tentang sebab Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam banyak berpuasa di bulan Sya'ban ke dalam beberapa perkataan:

1. Beliau disibukkan dari puasa tiga hari setiap bulan karena safar atau hal lainnya. Maka beliau mengumpulkannya dan mengqadha'nya (menunaikannya) pada bulan Sya'ban. Dan Nabi shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam apabila mengamalkan suatu amalan sunah maka beliau menetapkannya dan apabila terlewat maka beliau mengqadha'nya.

2.Dikatakan bahwa istri-istri beliau membayar hutang puasa Ramadhannya pada bulan Sya'ban sehingga beliaupun ikut berpuasa karenanya. Dan ini berkebalikan dengan apa yang datang dari 'Aisyah bahwa dia mengakhirkan untuk membayar hutang puasanya sampai bulan Sya'ban karena sibuk (melayani) Rasulullah.
3.Dan dikatakan bahwa beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam berpuasa karena pada bulan itu manusia lalai darinya. Dan pendapat ini yang lebih kuat karena adanya hadits Usamah yang telah disebutkan tadi yang tercantum di dalamnya: "Itulah bulan yang manusia lalai darinya antara Rajab dan Ramadhan." (HR. Nasa'i. Lihat Shahihut Targhib wat Tarhib hlm. 425).

Dan adalah beliau shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam apabila masuk bulan Sya'ban sementara masih tersisa puasa sunah yang belum dilakukannnya, maka beliau mengqadha'nya pada bulan tersebut sehingga sempurnalah puasa sunah beliau sebelum masuk Ramadhan -sebagaiman halnya apabila beliau terlewat sunah-sunah shalat atau shalat malam maka beliau mengqadha'nya-. Dengan demikian 'Aisyah waktu itu mengumpulkan qadha'nya dengan puasa sunahnya beliau. Maka 'Aisyah mengqadha' apa yang wajib baginya dari bulan Ramadhan karena dia berbuka lantaran haid dan pada bulan-bulan lain dia sibuk (melayani) Nabi shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam. Maka wajib untuk diperhatikan dan sebagai peringatan bagi orang yang masih punya utang puasa Ramadhan sebelumnya untuk membayarnya sebelum masuk Ramadhan berikutnya. Dan tidak boleh mengakhirkan sampai setelah Ramadhan berikutnya kecuali karena dharurat, misalnya udzur yang terus berlanjut sampai dua Ramadhan. Maka barang siapa yang mampu untuk mengqadha' sebelum Ramadhan tetapi tidak melakukannya maka wajib bagi dia di samping mengqadha'nya setelah bertaubat sebelumnya untuk memberi makan orang-orang miskin setiap hari, dan ini adala perkataannya Malik, Asy-Syafi'i dan Ahmad.

Demikian juga termasuk faedah dari puasa di bulan Sya'ban adalah bahwa puasa ini merupakan latihan untuk puasa Ramadhan agar tidak mengalami kesulitan dan berat pada saatnya nanti. Bahkan akan terbiasa sehingga bisa memasuki Ramadhan dalam keadaan kuat dan bersemangat.

Dan oleh karena Sya'ban itu merupakan pendahuluan bagi Ramadhan maka di sana ada pula amalan-amalan yang ada pada bulan Ramadhan seperti puasa, membaca Al-Qur'an, dan shadaqah. Berkata Salamah bin Suhail: "Telah dikatakan bahwa bulan Sya'ban itu merupakan bulannya para qurra' (pembaca Al-Qur'an)." Dan adalah Habib bin Abi Tsabit apabila masuk bulan Sya'ban dia berkata: "Inilah bulannya para qurra'." Dan 'Amr bin Qais Al-Mula'i apabila masuk bulan Sya'ban dia menutup tokonya dan meluangkan waktu (khusus) untuk membaca Al-Qur'an.

Puasa pada Akhir bulan Sya'ban

Telah tsabit dalam Shahihain dari 'Imran bin Hushain bahwasanya Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam bersabda: "Apakah engkau berpuasa pada sarar (akhir) bulan ini?" Dia berkata: "Tidak." Maka beliau bersabda: "Apabila engkau berbuka maka puasalah dua hari." Dan dalam riwayat Bukhari: "Saya kira yang dimaksud adalah bulan Ramadhan." Sementara dalam riwayat Muslim: "Apakah engkau puasa pada sarar (akhir) bulan Sya'ban?" (HR. Bukhari 4/200 dan Muslim No. 1161).

Telah terjadi ikhtilaf dalam penafsiran kata sarar dalam hadits ini, dan yang masyhur maknanya adalah akhir bulan. Dan dikatakan sararusy syahr dengan mengkasrahkan sin atau memfathahkannya dan memfathahkannya ini yang lebih benar. Akhir bulan dinamakn sarar karena istisrarnya bulan (yakni tersembunyinya bulan).

Apabila seseorang berkata, telah tsabit dalam Shahihain dari Abu Hurairah dari Nabi shallallahu 'alaihi wa alihi wa salla, beliau bersabda: "Janganlah kalian mendahului Ramadhan dengan puasa sehari atau dua hari sebelumnya kecuali orang yang terbiasa berpuasa maka puasalah." (HR. Bukhari No. 1983 dan Muslim No. 1082), maka bagimana kita mengkompromikan hadits anjuran berpuasa (Hadits 'Imran bin Hushain tadi) dengan hadits larangan ini?

Berkata kebanyakan ulama dan para pensyarah hadits: Sesungguhnya orang yang ditanya oleh Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam ini telah diketahui oleh Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam bahwa dia ini terbiasa berpuasa atau karena dia punya nadzar sehingga diperintahkan untuk membayarnya.

Dan dikatakan bahwa dalam masalah ini ada pendapat lain, dan ringkasnya bahwa puasa di akhir bulan Sya'ban ada pada tiga keadaan:

Berpuasa dengan niat puasa Ramadhan sebagai bentuk kehati-hatian barangkali sudah masuk bulan Ramadhan. Puasa seperti ini hukumnya haram.
Berpuasa dengan niat nadzar atau mengqadha' Ramadhan yang lalu atau membayar kafarah atau yang lainnya. Jumhur ulama membolehkan yang demikian.
Berpuasa dengan niat puasa sunah biasa. Kelompok yang mengharuskan adanya pemisah antara Sya'ban dan Ramadhan dengan berbuka membenci hal yang demikian, di antaranya adalah Hasan Al-Bashri -meskipun sudah terbiasa berpuasa- akan tetapi Malik memberikan rukhsah (keringanan) bagi orang yang sudah terbiasa berpuasa. Asy-Syafi'i, Al-Auzai', dan Ahmad serta selainnya memisahkan antara orang yang terbiasa dengan yang tidak.
Secara keseluruhan hadits Abu Hurairah tadilah yang digunakan oleh kebanyakan ulama. Yakni dibencinya mendahului Ramadhan dengan puasa sunah sehari atau dua hari bagi orang yang tidak punya kebiasaan berpuasa, dan tidak pula mendahuluinya dengan puasa pada bulan Sya'ban yang terus-menerus bersambung sampai akhir bulan.

Apabila seseorang berkata, kenapa puasa sebelum Ramadhan secara langsung ini dibenci (bagi orang-orang yang tidak punya kebiasaan berpuasa sebelumnya)? Jawabnya adalah karena dua hal:

Pertama: agar tidak menambah puasa Ramadhan pada waktu yang bukan termasuk Ramadhan, sebagaimana dilarangnya puasa pada hari raya karena alasan ini, sebagai langkah hati-hati/peringatan dari apa yang terjadi pada ahli kitab dengan puasa mereka yaitu mereka menambah-nambah puasa mereka berdasarkan pendapat dan hawa nafsu mereka. Atas dasar ini maka dilaranglah puasa pada yaumusy syak (hari yang diragukan). Berkata Umar: Barangsiapa yang berpuasa pada hari syak maka dia telah bermaksiat kepada Abul Qasim shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam. Dan hari syak adalah hari yang diragukan padanya apakah termasuk Ramadhan atau bukan yang disebabkan karena adanya khabar tentang telah dilihatnya hilal Ramadhan tetapi khabar ini ditolak. Adapun yaumul ghaim (hari yang mendung sehingga tidak bisa dilihat apakah hilal sudah muncul atau belum maka di antara ulama ada yang menjadikannya sebagai hari syak dan terlarang berpuasaa padanya. Dan ini adalah perkataaan kebanyakan ulama.

Kedua: Membedakan antara puasa sunah dan wajib. Sesungguhnya membedakan antara fardlu dan sunah adalah disyariatkan. Oleh karenanya diharamkanlah puasa pada hari raya (untuk membedakan antara puasa Ramadhan yang wajib dengan puasa pada bulan Syawwal yang sunnah). Dan Rasulullah melarang untuk menyambung shalat wajib dengan dengan shalat sunah sampai dipisahkan oleh salam atau pembicaraan. Terlebih-lebih shalat sunah qabliyah Fajr (Shubuh) maka disyari'atkan untuk dipisahkan/dibedakan dengan shalat wajib. Karenanya disyariatkan untuk dilakukan di rumah serta berbaring-baring sesaat sesudahnya. Dan Nabi shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam ketika melihat ada yang sedang shalat qabliyah kemudian qamat dikumandangkan, beliau berkata kepadanya: "Apakah shalat shubuh itu empat rakaat?" (HR. Bukhari No.663).
Barangkali sebagian orang yang jahil mengira bahwasanya berbuka (tidak berpuasa) sebelum Ramadhan dimaksudkan agar bisa memenuhi semua keinginan (memuaskan nafsu) dalam hal makanan sebelum datangnya larangan dengan puasa. Ini adalah salah/keliru dan merupakan kejahilan dari orang yang berparasangka seperti itu. Wallahu ta'ala a'lam.

Maraji':
Lathaaiful Ma'arif fi ma Limawasimil 'Aami minal Wadhaaif, Ibnu Rajab Al-Hambali. Al-Ilmam bi Syai'in min Ahkamish Shiyam, 'Abdul 'Aziz Ar-Rajihi. (Diterjemahkan dari artikel berjudul Haula Syahri Sya'ban di www.islam-qa.com oleh Abu Abdurrahman Umar Munawwir)
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Senin, Juni 18, 2012

Metode Menghafal Qur’an

Metode Menghafal Qur'an 
Bersama Mudhawi Ma'arif

I. Pendahuluan 

Ada 3 prinsip (Three P) yang harus difungsikan oleh ikhwan/akhwat kapan dan dimana saja berada sebagai sarana pendukung keberhasilan dalam menghafal al qur'an. 3P (Three P) tersebut adalah:
 
1. Persiapan (Isti'dad)

Kewajiban utama penghafal al-qur'an adalah ia harus menghafalkan setiap harinya minimal satu halam dengan tepat dan benar dengan memilih waktu yang tepat untuk menghafal seperti:
a.       Sebelum tidur malam lakukan persiapan terlebih dahulu dengan membaca dan menghafal satu halaman secara grambyangan (jangan langsung dihafal secara mendalam)
b.      Setelah bangun tidur hafalkan satu halaman tersebut dengan hafalan yang mendalam dengan tenang lagi konsentrasi
c.       Ulangi terus hafalan tersebut (satu halaman) sampai benar-benar hafal diluar kepala

2. Pengesahan (Tashih/setor)

Setelah dilakukan persiapan secara matang dengan selalu mengingat-ingat satu halaman tersebu, berikutnya tashihkan (setorkan) hafalan antum kepada ustad/ustadzah. Setiap kesalahan yang telah ditunjukkan oleh ustad, hendaknya penghafal melakukan hal-hal berikut:
a.       Memberi tanda kesalahan dengan mencatatnya (dibawah atau diatas huruf yang lupa)
b.      Mengulang kesalahan sampai dianggap benar uoleh ustad.
c.       Bersabar untuk tidak menambah materi dan hafalan baru kecuali materi dan hafalan lama benar-benar sudah dikuasai dan disahkan

3. Pengulangan (Muroja'ah/Penjagaan)

Setelah setor jangan meninggalkan tempat (majlis) untuk pulang sebelum hafalan yang telah disetorkan diulang beberapa kali terlebih dahulu (sesuai dengan anjuran ustad/ustadzah) sampai ustad benar-benar mengijinkannya


II. Syarat Utama Untuk Memudahkan Hafalan 

1.      Beriman dan bertaqwa kepada Allah
2.      Berniat mendekatkan diri kepada Allah dengan menjadi hamba-hamba pilihanNya yang menjaga al-qur'an
3.      Istiqomah sampai ajal musamma
4.      Menguasai bacaan al-qur'an dengan benar (tajwid dan makharij al huruf)
5.      Adanya seorang pembimbing dari ustad/ustadzah (al-hafidz/al-hafidzah)
6.      Minimal sudah pernah khatam al-qur'an 20 kali (dengan membaca setiap ayat 5 kali)
7.      Gunakan satu jenis mushaf al-qur'an (al-qur'an pojok)
8.      Menggunakan pensil/bolpen/stabilo sebagai pembantu
9.      Memahami ayat yang akan dihafal


 III. Macam-macam Metode Menghafal 

A. Sistem Fardhi 

Ikuti langkah ini dengan tartib (urut):
1.      Tenang dan tersenyumlah, jangan tegang
2.      Bacalah ayat yang akan dihafal hingga terbayang dengan jelas kedalam pikiran dan hati
3.      Hafalkan ayat tersebut dengan menghafalkan bentuk tulisan huruf-huruf dan tempat-tempatnya
4.      Setelah itu pejamkan kedua mata dan
5.      Bacalah dengan suara pelan lagi konsentrasi (posisi mata tetap terpejam dan santai)
6.      Kemudian baca ayat tersebut dengan suara keras (posisimata tetap terpejam dan jangan tergesa-gesa)
7.      Ulangi sampai 3x atau sampai benar-benar hafal
8.      Beri tanda pada kalimat yang dianggap sulit dan bermasalah (garis bawah/distabilo)
9.      Jangan pindah kepada hafalan baru sebelum hafalan lama sudah menjadi kuat

Penggabungan ayat-ayat yang sudah dihafal

Setelah anda hafal ayat pertama dan kedua jangan pindah kepada ayat ketiga akan tetapi harus digabungkan terlebih dahulu antara keduanya dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

1.      Bacalah ayat pertama dan kedua sekaligus dengan suara pelan lagi konsentrasi
2.      Kemudian bacalah keduanya dengan suara keras lagi konsentrasi dan tenang
3.      Ulani kedua ayat tersebut minimal 3x sehingga hafalan benar-benar kuat. Begitulah seterusnya, pada tiap-iap dua tambahan ayat baru harus digabungkan dengan ayat sebelumnya sehingga terjadi kesinambungan hafalan
4.      Mengulang dari ayat belakang ke depan. Dan dari depan ke belakang
5.      Semuanya dibaca dengan suara hati terlebih dahulu kemudian dengan suara keras (mata dalam keadaan tertutup)
6.      Begitu seterusnya. Setiap mendapatkan hafalan baru, harus digabungkan dengan ayat/halaman/juz sebelumya.

B. Sistem Jama'i 

Sistem ini menggunakan metode baca bersama, yaitu dua/tiga orang (partnernya) membaca hafalan bersama-sama secara jahri (keras) dengan:
a.      Bersama-sama baca keras
b.      Bergantian membaca ayat-an dengan jahri. Keika partnernya membaca jahr dia harus membaca khafi (pelan) begitulah seterusnya dengan gantian.
      Sistem ini dalam satu majlis diikuti oleh maksimal 12 peserta, dan minimal 2 peserta. Settingannya sebagai berikut:

a. Persiapan:

1.      Peserta mengambil tempat duduk mengitari ustad/ustadzah
2.      Ustad/ustadzah menetapkan partner bagi masing-masing peserta
3.      Masing-masing pasangan menghafalkan bersama partnernya sayat baru dan lama sesuai dengan instruksi ustad/ustadzah
4.      Setiap pasangan maju bergiliran menghadap ustad/ustadzah untuk setor halaman baru dan muroja'ah hafalan lama

b. Setoran ke ustad/ ustadzah:

1.      Muroja'ah: 5 halaman dibaca dengan sistem syst-an (sistem gantian). Muroja'ah dimulai dari halaman belakang (halaman baru) kearah halaman lama

2.      Setor hafalan baru:
a.       Membaca seluruh ayat-ayat yang baru dihafal secara bersama-sama
b.      Bergiliran baca (ayatan) dengan dua putaran. Putaran pertama dimulai dari yang duduk disebelah kanan dan putaran kedua dimulai dari sebelah kiri.
c.       Membaca bersama-sama lagi, hafalan baru yang telah dibaca secara bergantian tadi.

3.      Muroja'ah tes juz 1, dengan sistem acakan (2-3x soal). Dibaca bergiliran oleh masing-masing pasangan.

Ketika peserta sendirian tidak punya partner, atau partnernya sedang berhalangan hadir, maka ustad wajibmenggabungkannya dengan kelompok lain yang kebetulan juz, halaman dan urutannya sama, jika hafalannya tidak sama dengan kelompok lain maka ustad hendaknya menunjuk salah seorang peserta yang berkemampuan untuk suka rela menemani.

c. Muroja'ah ditempat:

1.      Kembali ketempat semula.
2.      Mengulang bersama-sama seluruh bacaan yang disetorkan baik muroja'ah maupun hafalan baru, dengan sistem yang sama dengan setoran
3.      Menambah hafalan baru bersama-sama untuk disetorkan pada pertemuan berikutnya
4.      Jangan tinggalkan majlis sebelum mendapat izin ustad/ustadzah.

IV. Keistimewaan sistem jama'i

1.      Cepat menguasai bacaan al-qur'an dengan benar
2.      Menghilangkan perasaan grogi dan tidak PD ketika baca al-qur'an didepan orang lain
3.      Melatih diri agar tidak gampang tergesa-gesa dalam membaca
4.      Mengurangi beban berat menghafal al-qur'an
5.      Melatih untuk menjadi guru dan murid yang baik
6.      Menguatkan hafalan lama dan baru
7.      Semangat muroja'ah dan menambah hafalan baru
8.      Meringankan beban ustad
9.      Kesibukannya selalu termotivasi dengan al-qur'an
10.  Mampu berda'wah dengan hikmah wa al-mau'idhah al-hasanah
11.  Siap untuk dites dengan sistem acakan
12.  Siap menjadi hamba-hamba Allah yang berlomba menuju kebaikan

V. Jaminan

1.      Hafalan al-qur'an lanyah dan lancar dalam masa tempo yang sesingkat-singkatnya
2.      Sukses dan bahagia di dunia dan akhirat
3.      Pilihan Allah dan memperoleh surga 'adn diakhirat nanti (surah fatir: 23-24)

VI. Metode Muroja'ah (Pengulangan dan penjagaan fardhi atau jama'i)

Ayat-ayat al-qur'an hanya akan tetap bersemayam didalam hati utu al-'ilm jika ayat-ayat yang dihafal selalu diingat, diulang dan dimuroja'ah. Berikut ini cara muroja'ah:
1.      Setelah hafal setengah juz/satu juz, harus mampu membaca sendiri didepan ustad/ustadzah dan penampilan.
2.      Setiap hari membaca dengan suara pelan 2 juz. Membaca dengan suara keras (tartil) minimal 2 juz setiap hari.
3.      Simakkan minimal setengah juz setiap hari kepada teman/murid/jama'ah/istri/suami dst
4.      Ketika lupa dalam muroja'ah maka lakukan berikut ini:
·        Jangan langsung melihat mushaf, tapi usahakan mengingat-ingat terlebih dahulu
·        Ketika tidak lagi mampu mengingat-ingat, maka silahkan melihat mushaf dan
·        Catat penyebab kesalahan. Jika kesalahan terletak karena lupa maka berilah tanda garis bawah. Jika kesalahan terletak karena faktor ayat mutasyabihat (serupa dengan ayat lain)  maka tulislah nama surat/no./juz ayat yang serupa itu di halaman pinggir (hasyiyah)

Sumber: http://hafez.wordpress.com/2007/09/23/metode-menghafal-qur%E2%80%99an/
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Senin, Juni 11, 2012

Orang-orang yang Didoakan Malaikat

#1. Orang yang tidur dalam keadaan bersuci.

"Barang siapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa 'Ya Alloh, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci.'" (hadits ini dishohihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shohih At Targhib wat Tarhib I/37)

#2. Orang yang duduk menunggu sholat.

Imam Muslim meriwayatkan dari Abu Huroiroh rodliyallaahu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Tidaklah salah seorang diantara kalian yang duduk menunggu sholat, selama ia berada dalam keadaan suci, kecuali para malaikat akan mendoakannya 'Ya Alloh, ampunilah ia. Ya Alloh sayangilah ia.'" (Shohih Muslim no. 469)

#3. Orang-orang yg berada di shof bagian depan di dalam sholat.

Imam Abu Dawud (dan Ibnu Khuzaimah) dari Barro' bin 'Azib rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Sesungguhnya Alloh dan para malaikat-Nya bersholawat kepada (orang-orang) yang berada pada shof-shof terdepan." (hadits ini dishohihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shohih Sunan Abi Dawud I/130)

#4. Orang-orang yang melakukan sholat subuh dan 'ashr secara berjama'ah.

Imam Ahmad meriwayatkan dari Abu Huroiroh rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Para malaikat berkumpul pada saat sholat subuh lalu para malaikat (yang menyertai hamba) pada malam hari (yang sudah bertugas malam hari hingga shubuh) naik (ke langit), dan malaikat pada siang hari tetap tinggal. Kemudian mereka berkumpul lagi pada waktu sholat 'ashr dan malaikat yang ditugaskan pada siang hari (hingga sholat 'ashr) naik (ke langit) sedangkan malaikat yang bertugas pada malam hari tetap tinggal, lalu Alloh bertanya kepada mereka, 'Bagaimana kalian meninggalkan hambaku?', mereka menjawab, 'Kami datang sedangkan mereka sedang melakukan sholat dan kami tinggalkan mereka sedangkan mereka sedang melakukan sholat, maka ampunilah mereka pada hari kiamat.'" (Al Musnad no. 9140, hadits ini dishohihkan oleh Syaikh Ahmad Syakir)

#5. Orang yang mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan.

Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Ummud Darda' rodliyalloohu 'anhu, bahwasannya Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Doa seorang muslim untuk saudaranya yang dilakukan tanpa sepengetahuan orang yang didoakannya adalah doa yang akan dikabulkan. Pada kepalanya ada seorang malaikat yang menjadi wakil baginya, setiap kali dia berdoa untuk saudaranya dengan sebuah kebaikan, maka malaikat tersebut berkata 'aamiin dan engkaupun mendapatkan apa yang ia dapatkan.'" (Shohih Muslim no. 2733)

#6. Orang-orang yang berinfak.

Imam Bukhori dan Imam Muslim meriwayatkan dari Abu Huroiroh rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Tidak satu hari pun dimana pagi harinya seorang hamba ada padanya kecuali 2 malaikat turun kepadanya, salah satu diantara keduanya berkata, 'Ya Alloh, berikanlah ganti bagi orang yang berinfak.' Dan lainnya berkata, 'Ya Alloh, hancurkanlah harta orang yang pelit.'" (Shohih Bukhori no. 1442 dan Shohih Muslim no. 1010)

#7. Orang yang makan sahur.

Imam Ibnu Hibban dan Imam Ath Thobroni, meriwayatkan dari Abdullah bin Umar rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Sesungguhnya Alloh dan para malaikat-Nya bersholawat kepada orang-orang yang makan sahur." (hadits ini dishohihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shohih At Targhiib wat Tarhiib I/519)

#8. Orang yang menjenguk orang sakit.

Imam Ahmad meriwayatkan dari 'Ali bin Abi Tholib rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Tidaklah seorang mukmin menjenguk saudaranya kecuali Alloh akan mengutus 70.000 malaikat untuknya yang akan bersholawat kepadanya di waktu siang kapan saja hingga sore dan di waktu malam kapan saja hingga shubuh." (Al Musnad no. 754, Syaikh Ahmad Syakir berkomentar, "Sanadnya shohih")

#9. Seseorang yang mengajarkan kebaikan kepada orang lain.

Diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dari Abu Umamah Al Bahily rodliyalloohu 'anhu, bahwa Rosululloh shollallohu 'alaihi wa sallam bersabda, "Keutamaan seorang alim atas seorang ahli ibadah bagaikan keutamaanku atas seorang yang paling rendah di antara kalian. Sesungguhnya penghuni langit dan bumi, bahkan semut yang di dalam lubangnya dan bahkan ikan, semuanya bersholawat kepada orang yang mengajarkan kebaikan kepada orang lain." (dishohihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Kitab Shohih At Tirmidzi II/343)

----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Jumat, Juni 08, 2012

Zikir-Zikir Pagi dan Petang #2/2

Zikir-Zikir Pagi dan Petang #2/2

            Abdullah bin Umar radhiallahu anhuma berkata: Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam tidak pernah meninggalkan doa-doa berikut saat tiba waktu sore dan pagi hari:

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِي دِينِي وَدُنْيَايَ وَأَهْلِي وَمَالِي اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي وَآمِنْ رَوْعَاتِي اللَّهُمَّ احْفَظْنِي مِنْ بَيْنِ يَدَيَّ وَمِنْ خَلْفِي وَعَنْ يَمِينِي وَعَنْ شِمَالِي وَمِنْ فَوْقِي وَأَعُوذُ بِعَظَمَتِكَ أَنْ أُغْتَالَ مِنْ تَحْتِي

"ALLAHUMMA INNII AS`ALUKAL 'AAFIYATA FIDDUN-YAA WAL AAKHIRAH. ALLAHUMMA INNI AS`ALUKAL 'AFWA WAL 'AAFIYATA FI DIINII WA DUN-YAAYA WA AHLII WA MAALI. ALLAHUMMASTUR 'AURAATII WA AAMIN RAW'AATI. ALLAHUMMAHFADZHNII MIN BAYNI YADAYYA WA NIN KHALFII WA 'AN YAMIINII WA 'AN SYIMAALII WA MIN FAUQII. WA A'UUDZU BI'AZHAMATIKA AN UGHTAALA MIN TAHTII (Ya Allah, aku memohon kepada-mu keselamatan di dunia dan di akhirat. Ya Allah, aku mohon kepada-Mu pemaafan dan keselamatan dalam agama, dunia, keluarga dan harta. Ya Allah, tutupilah semua auratku, dan amankanlah aku dari rasa takut. Ya Allah, jagalah aku dari depan, belakang, sisi kanan, sisi kiri, dan dari atas. Aku berlindung kepada-Mu dengan kebesaran-Mu agar aku tidak diserang dari arah bawah).[15]" (HR. Imam Ahmad dalam Al-Musnad, Abu Daud, An-Nasai, Ibnu Majah, dan dinyatakan shahih oleh Al-Hakim)

            dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dia berkata: Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَنْ قَالَ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ مَنْ قَالَهَا عَشْرَ مَرَّاتٍ حِينَ يُصْبِحُ كُتِبَ لَهُ بِهَا مِائَةُ حَسَنَةٍ وَمُحِيَ عَنْهُ بِهَا مِائَةُ سَيِّئَةٍ وَكَانَتْ لَهُ عَدْلَ رَقَبَةٍ وَحُفِظَ بِهَا يَوْمَئِذٍ حَتَّى يُمْسِيَ وَمَنْ قَالَ مِثْلَ ذَلِكَ حِينَ يُمْسِي كَانَ لَهُ مِثْلُ ذَلِكَ

"Barangsiapa mengucapkan: LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAHU. LAHUL MULKU WA LAHUL HAMDU WA HUWA ALA KULLI SYAY`IN QADIR (Tiada sembahan yang haq selain Allah semata, tidak ada sekutu bagi-Nya, Dialah yang memiliki alam semesta dan segala puji hanya bagi-Nya. Allah adalah Maha Kuasa atas segala sesuatu) sebanyak sepuluh kali di waktu pagi hari, maka akan dituliskan baginya seratus kebaikan dan akan dihapuskan darinya seratus kesalahan, dan baginya pahala seperti memerdekakan sepuluh budak, serta pada hari itu ia akan dijaga oleh Allah sampai sore. Dan barangsiapa mengucapkan seperti itu pada waktu sore hari maka ia akan mendapatkan hal yang semisal itu pula.[16]" (HR. Imam Ahmad dalam Musnadnya dengan sanad yang hasan)

            Masih darinya (Abu Hurairah) radhiallahu anhu dia berkata: Nabi Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda:

مَنْ قَالَ إِذَا أَمْسَى ثَلَاثَ مَرَّاتٍ: أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ لَمْ تَضُرَّهُ حُمَةٌ تِلْكَ اللَّيْلَةَ

"Barangsiapa berkata di sore hari: A'UDZU BI KALIMATILLAHIT TAAMMAAH MIN SYARRI MA KHALAQ (saya berlindung dengan kaliamat Allah yang sempurna dari kejelekan makhluk-Nya) sebanyak tiga kali, maka dia tidak akan terkena humah malam itu.[17]" (HR. Imam Ahmad dan At-Tirmizi dengan sanad yang hasan)

Al-humah: Hewan berbisa, seperti kalajengking, ular, dan semacamnya[18].

            Imam Muslim meriwayatkan dalam Shahihnya dari Khaulah bintu Hakim radhiallahu anha dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bahwa beliau bersabda:

مَنْ نَزَلَ مَنْزِلًا ثُمَّ قَالَ أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ لَمْ يَضُرَّهُ شَيْءٌ حَتَّى يَرْتَحِلَ مِنْ مَنْزِلِهِ ذَلِكَ

"Barangsiapa yang singgah pada suatu tempat kemudian dia berdoa: A'AUUDZU BI KALIMAATILLAHIT TAAMMAH MIN SYARRI MAA KHALAQ (Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejelekan makhluk-Nya), niscaya tidak akan ada yang membahayakannya hingga di pergi dari tempat itu.[19]"

            Dari Abdullah bin Abdurrahman bin Abza dari ayahnya radhiallahu anhu bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam biasa berdoa di pagi dan sore hari dengan:

أَصْبَحْنَا عَلَى فِطْرَةِ الْإِسْلَامِ وَعَلَى كَلِمَةِ الْإِخْلَاصِ وَعَلَى دِينِ نَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَعَلَى مِلَّةِ أَبِينَا إِبْرَاهِيمَ حَنِيفًا مُسْلِمًا وَمَا كَانَ مِنْ الْمُشْرِكِينَ

"ASHBAHNAA 'ALA FITHRATIL ISLAM WA 'ALA KALIMATIL IKHLASH, WA 'ALA DIINI NABIYYINAA MUHAMMADIN SHALLALLAHU ALAIHI WASALLAM, WA 'ALA MILLATI ABIINAA IBRAHIMA HANIIFAN MUSLIMAN, WA MAA KAANA MINAL MUSYRIKIN (Di pagi hari kami berada di atas fithrah Islam, di atas kalimat ikhlash serta di atas agama Nabi kami Muhammad shallallahu alaihi wasallam, dan di atas millah Ibrahim yang lurus dan muslim, dan dia bukan termasuk orang musyrik.[20]" (HR. Imam Ahmad dalam Musnadnya dengan sanad yang shahih)

            Dari Abdurrahman bin Abi Bakrah bahwa dia berkata kepada ayahnya:

يَا أَبَتِ إِنِّي أَسْمَعُكَ تَدْعُو كُلَّ غَدَاةٍ اللَّهُمَّ عَافِنِي فِي بَدَنِي اللَّهُمَّ عَافِنِي فِي سَمْعِي اللَّهُمَّ عَافِنِي فِي بَصَرِي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ تُعِيدُهَا ثَلَاثًا حِينَ تُصْبِحُ وَثَلَاثًا حِينَ تُمْسِي وَتَقُولُ اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ الْكُفْرِ وَالْفَقْرِ اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ تُعِيدُهَا حِينَ تُصْبِحُ ثَلَاثًا وَحِينَ تُمْسِي ثَلَاثًا قَالَ نَعَمْ يَا بُنَيَّ إِنِّي سَمِعْتُ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَدْعُو بِهِنَّ فَأُحِبُّ أَنْ أَسْتَنَّ بِسُنَّتِهِ

"Wahai ayahku, aku mendengarmu berdoa di setiap pagi dengan: ALLAHUMMA 'AFINI FII BADANII, ALLAHUMMA 'AFINI FII SAM'II, ALLAHUMMA 'AFINII FII BASHARII, LAA ILAAHA ILLA ANTA (Ya Allah, berikanlah kesehatan buat badanku, buat pendengaran dan penglihatanku, tiada sembahan yang berhak disembah selain Engkau), ayah selalu mengulanginya hingga tiga kali ketika pagi dan petang. Dan ayah juga selalu berdo'a dengan: ALLAHUMMA INNII A'UDZU BIKA MINAL KUFRI WAL FAQRI, ALLAHUMMA INNII A'UDZUBIKA MIN 'ADZABIL QABRI, LAA ILAAHA ILLA ANTA (Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung diri kepada-Mu dari kekufuran, dan kefakiran, Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari siksa kubur, tidak ada sembahan yang berhak disembah selain Engkau) dan ayah pun selalu mengulanginya tiga kali di waktu subuh dan tiga kali lagi di waktu sore!" Abu Bakrah menjawab, "Benar, wahai anakku, sebab aku pernah mendengarnya dari Nabi shallallahu alaihi wasallam, beliau juga selalu berdo'a dengannya (kalimat tersebut) sementara aku senang mengikuti sunnah beliau.[21]" (HR. Imam Ahmad, Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad, Abu Daud, dan An-Nasai dengan sanad yang hasan)

            Setiap muslim dan muslimah disyariatkan untuk membaca di setiap pagi setiap harinya:

LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAHU. LAHUL MULKU WA LAHUL HAMDU WA HUWA ALA KULLI SYAY`IN QADIR (Tiada sembahan yang haq selain Allah semata, tidak ada sekutu bagi-Nya, Dialah yang memiliki alam semesta dan segala puji hanya bagi-Nya. Allah adalah Maha Kuasa atas segala sesuatu) sebanyak 100 kali agar dia berada dalam penjagaan dari setan pada hari itu sampai sore. Berdasarkan apa yang telah berlalu dalam Shahih Al-Bukhari dan Shahih Muslim dari hadits Abu Hurairah radhiallahu anhu dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bahwa beliau bersabda:

مَنْ قَالَ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ فِي يَوْمٍ مِائَةَ مَرَّةٍ كَانَتْ لَهُ عَدْلَ عَشْرِ رِقَابٍ وَكُتِبَتْ لَهُ مِائَةُ حَسَنَةٍ وَمُحِيَتْ عَنْهُ مِائَةُ سَيِّئَةٍ وَكَانَتْ لَهُ حِرْزًا مِنْ الشَّيْطَانِ يَوْمَهُ ذَلِكَ حَتَّى يُمْسِيَ وَلَمْ يَأْتِ أَحَدٌ أَفْضَلَ مِمَّا جَاءَ بِهِ إِلَّا أَحَدٌ عَمِلَ أَكْثَرَ مِنْ ذَلِكَ وَمَنْ قَالَ سُبْحَانَ اللَّهِ وَبِحَمْدِهِ فِي يَوْمٍ مِائَةَ مَرَّةٍ حُطَّتْ خَطَايَاهُ وَلَوْ كَانَتْ مِثْلَ زَبَدِ الْبَحْرِ

"Barangsiapa yang mengucapkan: LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAHU. LAHUL MULKU WA LAHUL HAMDU WA HUWA ALA KULLI SYAY`IN QADIR (Tiada sembahan yang haq selain Allah semata, tidak ada sekutu bagi-Nya, Dialah yang memiliki alam semesta dan segala puji hanya bagi-Nya. Allah adalah Maha Kuasa atas segala sesuatu) dalam sehari seratus kali, maka orang tersebut akan mendapat pahala sama seperti orang yang memerdekakan seratus orang budak dicatat seratus kebaikan untuknya, dihapus seratus keburukan untuknya. Pada hari itu ia akan terjaga dari godaan setan sampai sore hari dan tidak ada orang lain yang melebihi pahalanya, kecuali orang yang membaca lebih banyak dan itu. Barang siapa membaca: SUBHANALLAHI WABIHAMDIHI (Maha Suci Allah dan segala puji bagi-Nya) seratus kali dalam sehari, maka dosanya akan dihapus, meskipun sebanyak buih lautan.[22]"

[Diterjemah dari Tuhfah Al-Akhyar karya Asy-Syaikh Ibnu Baaz hal. 25-35]


[1] Shahih Muslim no. 2692

[2] Shahih Muslim no. 2723

[3] Telah berlalu takhrijnya

[4] Sunan Abu Daud no. 5082, At-Tirmizi no. 3575, dan An-Nasai dalam As-Sunan Al-Kubra no. 7860

[5] Sunan Abu Daud no. 5068, At-Tirmizi no. 3391, An-Nasai dalam As-Sunan Al-Kubra no. 9836, 10399, dan Ibnu Majah no. 3868

[6] HR. Ahmad (1/9,10,11,14) (2/297), Abu Daud no. 5067, At-Tirmizi no. 3392, 3529, An-Nasai dalam As-Sunan Al-Kubra no. 7691, dan Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad no. 1202-1204

[7] HR. Ahmad (1/62, 66), At-Tirmizi no. 3388, dan Ibnu Majah no. 3869

[8] HR. Ahmad (4/337), At-Tirmizi no. 3389. Sementara Abu Daud no. 5072, An-Nasai dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah no. 4, 565, dan Ibnu Majah no. 3870 meriwayatkannya dari hadits Abu Salam pelayan Nabi shallallahu alaihi wasallam.

[9] Shahih Muslim no. 1884

[10] Shahih Muslim no. 34

[11] Sunan Abi Daud no. 5069

[12] HR. An-Nasai dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah no. 9

[13] Sunan Abi Daud no. 5073 dan An-Nasai dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah no. 7

[14] HR. Ibnu Hibban no. 861

[15] HR. Ahmad: 2/25, Abu Daud no. 5074, An-Nasai dalam As-Sunan Al-Kubra no. 10401, Ibnu Majah no. 3871, dan Al-Hakim dalam Al-Mustadrak: 1/517, 518

[16] HR. Ahmad: 2/360

[17] HR. Ahmad: 2/290 dan At-Tirmizi dalam Ad-Da'wat: 5/780

[18] Lihat An-Nihayah fi Gharib Al-Hadits: 1/446

[19] Shahih Muslim no. 2708

[20] HR. Ahmad: 3/406, 407

[21] HR. Ahmad: 5/42, Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad no. 701, Abu Daud no. 5090, dan An-Nasai no. 5465

[22] Telah berlalu takhrijnya.

Sumber: http://al-atsariyyah.com/zikir-zikir-pagi-dan-petang-lengkap.html#more-3526
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Zikir-Zikir Pagi Dan Petang

Zikir-Zikir Pagi Dan Petang

Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda:

مَنْ قَالَ حِينَ يُصْبِحُ وَحِينَ يُمْسِي: سُبْحَانَ اللَّهِ وَبِحَمْدِهِ مِائَةَ مَرَّةٍ لَمْ يَأْتِ أَحَدٌ يَوْمَ الْقِيَامَةِ بِأَفْضَلَ مِمَّا جَاءَ بِهِ إِلَّا أَحَدٌ قَالَ مِثْلَ مَا قَالَ أَوْ زَادَ عَلَيْهِ

"Barang siapa, ketika pagi dan sore, membaca doa: SUBHANALLAHI WABIHAMDIHI (Maha Suci Allah dan segala puji bagi-Nya) sebanyak seratus kali, maka pada hari kiamat tidak ada orang lain yang melebihi pahalanya kecuali orang yang juga pernah mengucapkan bacaan seperti itu atau lebih dan itu.[1]" (HR. Muslim)

            Dan dari Ibnu Mas'ud radhiallahu anhu dia berkata:

كَانَ نَبِيُّ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا أَمْسَى قَالَ أَمْسَيْنَا وَأَمْسَى الْمُلْكُ لِلَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ. رَبِّ أَسْأَلُكَ خَيْرَ مَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ وَخَيْرَ مَا بَعْدَهَا وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ وَشَرِّ مَا بَعْدَهَا رَبِّ أَعُوذُ بِكَ مِنْ الْكَسَلِ وَسُوءِ الْكِبَرِ رَبِّ أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابٍ فِي النَّارِ وَعَذَابٍ فِي الْقَبْرِ

وَإِذَا أَصْبَحَ قَالَ ذَلِكَ أَيْضًا: أَصْبَحْنَا وَأَصْبَحَ الْمُلْكُ لِلَّهِ

"Apabila sore hari, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mengucapkan do'a yang berbunyi: "AMSAYNA WA AMSAL MULKU LILLAHI WALHAMDU LILLAH. LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAHU. LAHUL MULKU WALAHUL HAMDU WAHUWA 'ALA KULLI SYAY`IN QADIR. RABBI AS`ALUKA KHAYRA MAA FII HADZIHIL LAILAH, WA KHAYRA MAA BA'DAHA. WA A'UDZU BIKA MIN SYARRI MAA FII HADZIHIL LAILAH, WA SYARRI MAA BA'DAHA. RABBI A'UDZU BIKA MINAL KASALI WA SUU`IL KIBARI. RABBI A'UDZU BIKA MIN 'ADZABIN FIN NAARI WA 'ADZABIN FIL QABRI (Kami memasuki sore hari dan pada sore ini jagad raya tetap milik Allah. Segala puji bagi Allah tiada sembahan yang haq selain Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nyalah semua kekuasaan dan pujian, dan Dialah yang berkuasa atas segala sesuatu. Ya Allah, aku mohon kepada-Mu dari kebaikan malam ini dan kebaikan sesudahnya. Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan yang ada pada malam ini dan kejahatan sesudahnya. Dan aku berlindung kepada-Mu dari kemalasan, kesengsaraan di masa tua. Ya Allah, Aku berlindung kepada-Mu dari azab neraka dan azab di dalam kubur)."

Apabila pagi hari, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam juga mengucapkan doa tersebut dengan diganti bagian pertamanya menjadi: ASHBAHNA ASHBAHAL MULKU LILLAHI (Kami memasuki pagi hari dan pada pagi hari ini jagad raya dan seisinya adalah milik Allah).[2]" (HR. Muslim)

            Dari Syaddad bin Aus radhiallahu 'anhu dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda:

سَيِّدُ الِاسْتِغْفَارِ أَنْ تَقُولَ اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَبُوءُ لَكَ بِذَنْبِي فَاغْفِرْ لِي فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

قَالَ: وَمَنْ قَالَهَا مِنْ النَّهَارِ مُوقِنًا بِهَا فَمَاتَ مِنْ يَوْمِهِ قَبْلَ أَنْ يُمْسِيَ فَهُوَ مِنْ أَهْلِ الْجَنَّةِ وَمَنْ قَالَهَا مِنْ اللَّيْلِ وَهُوَ مُوقِنٌ بِهَا فَمَاتَ قَبْلَ أَنْ يُصْبِحَ فَهُوَ مِنْ أَهْلِ الْجَنَّةِ

"Sayyid al-istighfar (pimpinan doa istighfar) adalah kamu mengucapkan: ALLAHUMMA ANTA RABBI LAA ILAAHA ILLA ANTA KHALAQTANI WA ANA 'ABDUKA WA ANA 'ALA 'AHDIKA WA WA'DIKA MASTATHA'TU A'UUDZU BIKA MIN SYARRI MAA SHANA'TU. ABUU`U LAKA BINI'MATIKA 'ALAYYA WA ABUU`U LAKA BIDZANBI FAGHFIRLI. FA INNAHU LAA YAGHFIRU ADZ-DZUNUUBA ILLA ANTA (Ya Allah, Engkau adalah Tuhanku, tidak ada Tuhan yang berhak diibadahi selain Engkau. Engkau telah menciptakanku dan aku adalah hamba-Mu. Aku menetapi perjanjian-Mu dan janji-Mu sesuai dengan kemampuanku. Aku berlindung kepada-Mu dari keburukan perbuatanku, aku mengakui dosaku kepada-Mu dan aku akui nikmat-Mu kepadaku, maka ampunilah aku. Sebab tidak ada yang dapat mengampuni dosa selain-Mu)."

Beliau bersabda: "Jika ia mengucapkan di waktu siang dengan penuh keyakinan lalu meninggal pada hari itu sebelum waktu sore, maka ia termasuk dari penghuni surga. Dan jika ia membacanya di waktu malam dengan penuh keyakinan lalu meninggal sebelum masuk waktu pagi, maka ia termasuk dari penghuni surga.[3]" (HR. Al-Bukhari)

            Dari Abdullah bin Khubaib radhiallahu anhu dia berkata:

خَرَجْنَا فِي لَيْلَةِ مَطَرٍ وَظُلْمَةٍ شَدِيدَةٍ نَطْلُبُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لِيُصَلِّيَ لَنَا فَأَدْرَكْنَاهُ فَقَالَ أَصَلَّيْتُمْ قُلْ فَلَمْ أَقُلْ شَيْئًا فَقَالَ قُلْ فَلَمْ أَقُلْ شَيْئًا ثُمَّ قَالَ قُلْ فَلَمْ أَقُلْ شَيْئًا ثُمَّ قَالَ قُلْ فَقُلْتُ يَا رَسُولَ اللَّهِ مَا أَقُولُ قَالَ قُلْ قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ وَالْمُعَوِّذَتَيْنِ حِينَ تُمْسِي وَحِينَ تُصْبِحُ ثَلَاثَ مَرَّاتٍ تَكْفِيكَ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ

"Pada malam hujan lagi gelap gulita kami keluar mencari Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam untuk shalat bersama kami, lalu kami menemukannya. Beliau bersabda, "Apakah kalian telah shalat? Bacalah", namun sedikitpun aku tidak berkata-kata. Beliau bersabda, "Bacalah", namun sedikitpun aku tidak berkata-kata. Beliau bersabda, "Bacalah", namun sedikitpun aku tidak berkata-kata. Kemudian beliau bersabda, "Bacalah", hingga aku berkata, "Wahai Rasulullah, apa yang harus aku baca?" Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, "Bacalah (surah) QUL HUWALLAHU AHAD, QUL A'UDZU BIRABBINNAAS, dan QUL A'UDZU BIRABBIL FALAQ ketika sore dan pagi tiga kali, maka dengan ayat-ayat ini akan mencukupkanmu (menjagamu) dari segala keburukan.[4]" (HR. Abu Daud, At-Tirmizi, dan An-Nasai dengan sanad yang hasan)

            Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dia berkata: Rasululllah shallallahu 'alaihi wasallam mengajari para sahabatnya, beliau berkata:

إِذَا أَصْبَحَ أَحَدُكُمْ فَلْيَقُلْ اللَّهُمَّ بِكَ أَصْبَحْنَا وَبِكَ أَمْسَيْنَا وَبِكَ نَحْيَا وَبِكَ نَمُوتُ وَإِلَيْكَ النُّشُورُ. وَإِذَا أَمْسَى فَلْيَقُلْ: اللَّهُمَّ بِكَ أَمْسَيْنَا وَبِكَ أَصْبَحْنَا وَبِكَ نَحْيَا وَبِكَ نَمُوتُ وَإِلَيْكَ الْمَصِيرُ

"Apabila salah seorang di antara kalian berada pada pagi hari maka hendaknya mengucapkan: "ALLOOHUMMA BIKA ASHBAHNAA, WABIKA AMSAYNAA, WABIKA NAHYA, WABIKA NAMUUT, WAILAYKAN NUSYUR. (Ya Allah dengan pertolongan-Mu kami berada di pagi hari, dan dengan pertolongan-Mu kami berada di sore hari, dan dengan kehendak-Mu kami hidup serta mati, dan kepada-Mu kami dikumpulkan)." Dan di sore hari hendaknya dia membaca: "ALLOOHUMMA BIKA AMSAYNAA, WABIKA ASHBAHNAA, WABIKA NAHYA, WABIKA NAMUUT, WAILAYKAL MASHIR (Ya Allah dengan pertolongan-Mu kami berada di sore hari, dan dengan pertolongan-Mu kami berada di pagi hari, dan dengan kehendak-Mu kami hidup serta mati, dan kepada-Mu kami kembali).[5]" (HR. Abu Daud, At-Tirmizi, An-Nasai, dan Ibnu Majah. Sanadnya shahih dalam riwayat Abu Daud dan Ibnu Majah)

            Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu bahwa Abu Bakar Ash-Shiddiq pernah berkata kepada Nabi shallallahu 'alaihi wasallam: "Beritahukanlah kepadaku doa apa yang harus aku baca ketika pagi dan sore." Beliau bersabda:

قُلْ اللَّهُمَّ فَاطِرَ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضِ عَالِمَ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ رَبَّ كُلِّ شَيْءٍ وَمَلِيكَهُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ نَفْسِي وَشَرِّ الشَّيْطَانِ وَشَرَكِهِ وَأَنْ أَقْتَرِفَ عَلَى نَفْسِي سُوءًا أَوْ أَجُرَّهُ إِلَى مُسْلِمٍ. قُلْهَا إِذَا أَصْبَحْتَ وَإِذَا أَمْسَيْتَ وَإِذَا أَخَذْتَ مَضْجَعَكَ

"Ucapkanlah: ALLAHUMMA FATHIRIS SAMAAWAATI WAL ARDHI, 'ALIMIL GHAIBI WASY SYAHADAH. LAA ILAHA ILLA ANTA, RABBA KULLI SYAY`IN WAMALIIKAHU. A'UDZU BIKA MIN SYARRI NAFSI WASYARRISY SYAITHANI WASYARAKIHI. WA AN AQTARIFA 'ALA NAFSI SUU`AN AW AJURRAHU ILA MUSLIM. (Ya Allah, Yang Maha mengetahui perkara yang ghaib, serta yang nampak, Pencipta langit dan bumi, Tuhan segala sesuatu dan Pemiliknya, aku bersaksi bahwa tidak ada sembahan yang berhak disembah melainkan Engkau, aku berlindung kepadaMu dari kejahatan diriku, kejahatan syetan dan sekutunya dan melakukan keburukan atas diriku atau aku hantarkan kepada seorang muslim)." Ucapkan doa tersebut di waktu pagi dan sore dan ketika kamu ingin tidur.[6]" (HR. Imam Ahmad, Abu Daud, At-Tirmizi, An-Nasai, dan Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad dengan sanad yang shahih. Ini adalah lafazh Ahmad dan Al-Bukhari)

            Dari Utsman bin Affan radhiallahu anhu dia berkata: Saya mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَا مِنْ عَبْدٍ يَقُولُ فِي صَبَاحِ كُلِّ يَوْمٍ وَمَسَاءِ كُلِّ لَيْلَةٍ بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ ثَلَاثَ مَرَّاتٍ فَيَضُرَّهُ شَيْءٌ

"Tidaklah seorang hamba yang membaca pada pagi dan sore hari di setiap harinya: BISMILLAHI AL-LADZI LAA YADHURUU MA'A ISMIHI SYAY`UN FIL ARDHI WALAA FIS SAMAA`, WAHUWAS SAMI'UL 'ALIM (Dengan menyebut nama Allah yang tidaklah sesuatu yang ada di bumi dan di langit akan celaka dengan nama-Nya, dan Dia Maha mendengar lagi Maha mengetahui)," sebanyak tiga kali, niscaya tidak akan dicelakakan oleh sesuatu apapun.[7]" (HR. Imam Ahmad, At-Tirmizi, dan Ibnu Majah. At-Tirmizi berkata, "Hasan shahih," dan keadaannya sebagaimana yang beliau katakan)

            Dari Tsauban pelayan Nabi shallallahu alaihi wasallam bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَا مِنْ عَبْدٍ مُسْلِمٍ يَقُولُ حِينَ يُصْبِحُ وَحِينَ يُمْسِي ثَلَاثَ مَرَّاتٍ رَضِيتُ بِاللَّهِ رَبًّا وَبِالْإِسْلَامِ دِينًا وَبِمُحَمَّدٍ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَبِيًّا إِلَّا كَانَ حَقًّا عَلَى اللَّهِ أَنْ يُرْضِيَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

"Tidaklah seorang muslim membaca: RADHITU BILLAHI RABBAN, WABIL ISLAMI DIINAN, WABI MUHAMMADIN SHALLALLAHU ALAIHI WASALLAM NABIYAN (aku ridha Allah sebagai Rabb-ku, Islam sebagai agamaku, dan Muhammad sebagai Nabi-ku)," saat ia memasuki sore hari sebanyak tiga kali dan di pagi hari tiga kali, kecuali Allah pasti untuk meridlainya pada hari kiamat.[8]" (HR. Imam Ahmad, Abu Daud, dan Ibnu Majah dengan sanad yang hasan. Ini adalah lafazh Ahmad akan tetapi dia tidak menyebutkan nama Tsauban, nama Tsauban disebutkan oleh At-Tirmizi dalam riwayatnya. An-Nasai juga meriwayatkannya dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah seperti lafazh riwayat Ahmad)

            Dalam Shahih Muslim dari Abu Said Al-Khudri radhiallahu anhu bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah bersabda:

يَا أَبَا سَعِيدٍ مَنْ رَضِيَ بِاللَّهِ رَبًّا وَبِالْإِسْلَامِ دِينًا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيًّا وَجَبَتْ لَهُ الْجَنَّةُ

"Wahai Abu Said, barangsiapa ridha Allah sebagai Rabbnya, Islam sebagai agamanya dan Muhammad sebagai Nabinya, maka ia pasti masuk surga.[9]"

            Imam Muslim juga meriwayatkan dalam Shahihnya dari Al-Abbas bin Abdil Muththalib radhiallahu anhu bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

ذَاقَ طَعْمَ الْإِيمَانِ مَنْ رَضِيَ بِاللَّهِ رَبًّا وَبِالْإِسْلَامِ دِينًا وَبِمُحَمَّدٍ رَسُولًا

"Orang yang ridha dengan Allah sebagai Rabb, Islam sebagai agama, dan Muhammad sebagai Rasul, maka dia telah merasakan nikmatnya iman.[10]"

            Dari Anas bin Malik radhiallahu anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَنْ قَالَ حِينَ يُصْبِحُ أَوْ يُمْسِي اللَّهُمَّ إِنِّي أَصْبَحْتُ أُشْهِدُكَ وَأُشْهِدُ حَمَلَةَ عَرْشِكَ وَمَلَائِكَتَكَ وَجَمِيعَ خَلْقِكَ أَنَّكَ أَنْتَ اللَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ وَأَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُكَ وَرَسُولُكَ أَعْتَقَ اللَّهُ رُبُعَهُ مِنْ النَّارِ فَمَنْ قَالَهَا مَرَّتَيْنِ أَعْتَقَ اللَّهُ نِصْفَهُ وَمَنْ قَالَهَا ثَلَاثًا أَعْتَقَ اللَّهُ ثَلَاثَةَ أَرْبَاعِهِ فَإِنْ قَالَهَا أَرْبَعًا أَعْتَقَهُ اللَّهُ مِنْ النَّارِ

"Barangsiapa ketika waktu pagi dan sore hari membaca: ALLAHUMMA INNI ASHBAHTU USYHIDUKA WA USYHIDU HAMALATA ARSYIKA WA MALAAIKATAKA WA JAMII'A KHALQIKA: ANNAKA ANTAALLAHU LAA ILAAHA ILLA ANTA WA ANNA MUHAMMADAN ABDUKA WA RASUULUKA (Ya Allah, aku berada di waktu pagi bersaksi atas-Mu, dan kepada para pembawa Arsy-Mu, kepada semua malaikat, dan kepada semua mahkluk-Mu, bahwa Engkau adalah Allah yang tidak ada sembahan yang haq selain Engkau, dan Muhammad adalah hamba dan Rasul-Mu.) maka Allah akan membebaskan seperempat tubuhnya dari neraka, dan barangsiapa mengucapkannya sebanyak dua kali maka Allah akan membebaskan separuh tubuhnya dari neraka, dan barang siapa yang mengucapkannya sebanyak tiga kali maka Allah akan membebaskan tiga perempat tubuhnya dari neraka, dan barangsiapa membacanya sebanyak empat kali maka Allah akan membebaskan semua anggota badannya dari neraka.[11]" (HR. Abu Daud dengan sanad yang hasan)

Dan An-Nasai juga meriwayatkan hadits di atas dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah dengan sanad yang hasan, tapi dengan lafazh:

مَنْ قَالَ حِينَ يُصْبِحُ أَوْ يُمْسِي اللَّهُمَّ إِنِّي أَصْبَحْتُ أُشْهِدُكَ وَأُشْهِدُ حَمَلَةَ عَرْشِكَ وَمَلَائِكَتَكَ وَجَمِيعَ خَلْقِكَ أَنَّكَ أَنْتَ اللَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ وَأَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُكَ وَرَسُولُكَ أَعْتَقَ اللَّهُ رُبُعَهُ مِنْ النَّارِ فَمَنْ قَالَهَا مَرَّتَيْنِ أَعْتَقَ اللَّهُ نِصْفَهُ وَمَنْ قَالَهَا ثَلَاثًا أَعْتَقَ اللَّهُ ثَلَاثَةَ أَرْبَاعِهِ فَإِنْ قَالَهَا أَرْبَعًا أَعْتَقَهُ اللَّهُ مِنْ النَّارِ

"Barangsiapa ketika waktu pagi dan sore hari membaca: ALLAHUMMA INNI ASHBAHTU USYHIDUKA WA USYHIDU HAMALATA ARSYIKA WA MALAA`IKATAKA WA JAMII'A KHALQIKA ANNAKA ANTAALLAHU LAA ILAAHA ILLA ANTA WA ANNA MUHAMMADAN ABDUKA WA RASUULUKA (Ya Allah, aku berada di waktu pagi bersaksi atas-Mu, dan kepada para pembawa Arsy-Mu, kepada semua malaikat, dan kepada semua mahkluk-Mu, bahwa Engkau adalah Allah yang tidak ada Tuhan selain Engkau, dan Muhammad adalah hamba dan Rasul-Mu.) maka Allah akan membebaskannya dari neraka pada seperempat harinya, dan barangsiapa yang membacanya sebanyak empat kali maka Allah akan membebaskannya dari neraka pada sepanjang hari itu.[12]"

            Dari Abdullah bin Ghanam radhiallahu anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَنْ قَالَ حِينَ يُصْبِحُ اللَّهُمَّ مَا أَصْبَحَ بِي مِنْ نِعْمَةٍ أَوْ بِأَحَدٍ مِنْ خَلْقِكَ فَمِنْكَ وَحْدَكَ لَا شَرِيكَ لَكَ فَلَكَ الْحَمْدُ وَلَكَ الشُّكْرُ فَقَدْ أَدَّى شُكْرَ يَوْمِهِ وَمَنْ قَالَ مِثْلَ ذَلِكَ حِينَ يُمْسِي فَقَدْ أَدَّى شُكْرَ لَيْلَتِهِ

"Barangsiapa mengucapkan saat waktu pagi: ALLAHUMMA MAA ASHBAHA BII MIN NI'MATIN FAMINKA WAHDAKA LAA SYARIIKA LAKA FALAKAL HAMDU WA LAKASY SYUKRU (Ya Allah, pagi ini tidak ada nikmat yang ada padaku atau pada seorangpun dari makhluk-Mu kecuali dari-Mu semata, tidak ada sekutu bagi-Mu. Maka bagi-Mu lah segala puji dan syukur)," maka dia telah menunaikan kewajiban syukurnya pada hari itu. Dan barangsiapa mengucapkannya pada waktu sore maka ia telah menunaikan kewajiban syukurnya pada waktu malamnya.[13]" (HR. Abu Daud dan An-Nasai dalam Amal Al-Yaum wa Al-Lailah dengan sanad yang hasan. Ini adalah lafazh An-Nasai akan tetapi dia tidak menyebutkan lafazh, "Pada waktu sore.[14]" Ibnu Hibban juga meriwayatkannya seperti lafazh An-Nasai tapi dari hadits Ibnu Abbas radhiallahu anhuma)

 Bersambung #2/2
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Kamis, Juni 07, 2012

SAYYID AL-ISTIGHFAR

SAYYID AL-ISTIGHFAR
(Pimpinannya Doa Istighfar)

اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَبُوءُ لَكَ بِذَنْبِي فَاغْفِرْ لِي فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

"Alloohumma Anta Robbii laa ilaaha illa Anta, Kholaqtanii wa ana 'abduka wa ana 'alaa 'ahdika wa wa'dika mastatho'tu, a'uudzu bika min syarri maa shona'tu. Abuu'u laka bini'matika 'alayya wa abuu'u laka bi dzanbi faghfirlii, fa innahu laa yaghfirudz dzunuuba illa Anta."

(Ya Allah, Engkau adalah Tuhanku, tidak ada Tuhan yang berhak disembah selain Engkau. Engkau telah menciptakanku dan aku adalah hamba-Mu. Aku menetapi perjanjian-Mu dan janji-Mu sesuai dengan kemampuanku. Aku berlindung kepada-Mu dari keburukan perbuatanku, aku mengakui dosaku kepada-Mu dan aku akui nikmat-Mu kepadaku, maka ampunilah aku. Sebab tidak ada yang dapat mengampuni dosa selain-Mu)."

# Rosulullah SAW bersabda: "Jika ia mengucapkan di waktu siang dengan penuh keyakinan lalu meninggal pada hari itu sebelum waktu sore, maka ia termasuk dari penghuni surga. Dan jika ia membacanya di waktu malam dengan penuh keyakinan lalu meninggal sebelum masuk waktu pagi, maka ia termasuk dari penghuni surga." (HR. Al-Bukhari)

Sumber: http://al-atsariyyah.com/category/fadhail-al-amal
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------

Jumat, Juni 01, 2012

Doa yang Mustajab

Doa yang Mustajab:

1. Doa orang yang banyak berdoa (H.R. Tirmizi)

2. Doa orang yang teraniaya (H.R. Muslim)

3. Doa orang tua kepada anaknya (H.R. Abu Daud)

4. Doa seorang musafir (H.R. Abu Daud)

5. Doa orang yang berpuasa (H.R. al-Baihaqi)

6. Doa orang dalam keadaan terpaksa/ terjepit keadaan (Q.S. an-Naml [27]:62)

7. Doa anak yang berbakti kepada orang tuanya (H.R. al-Bazzar)

8. Doa pemimpin yang adil (H.R. al-Baihaqi)

9. Doa orang yang bertobat (Q.S. an-Nisa' [4]:110.

10. Doa seorang muslim terhadap saudaranya tanpa sepengetahuannya (H.R. Muslim)
----------------------------------------------------------
Sent by Tjandra Kurniawan
YM: tjandrakurniawan@yahoo.com
----------------------------------------------------------